Pages

Monday - 0 comments

Sahabat

Sahabat,

Suatu malam seorang wanita sedang menunggu di bandara.

Masih ada beberapa jam sebelum jadwal terbangnya tiba.
Untuk membuang waktu,
ia membeli buku & sekantong kue di sebuah gerai toko di bandara,
lalu ia menemukan tempat duduk.

Sambil duduk,
wanita tsb memakan kue sambil membaca buku yg baru dibelinya.

Dlm keasyikannya,
ia melihat lelaki di sebelahnya dgn begitu berani mengambil satu atau dua kue yg berada diantara mereka berdua.

Wanita tsb mencoba mengabaikan agar tidak terjadi keributan.

Ia membaca, mengunyah kue & melihat jam,
Sementara si "Pencuri Kue" yg pemberani itu menghabiskan kuenya.

Ia makin kesal & sempat berpikir,
"Kalau aku bukan orang baik, tentu sudah ku marahin dia!!

Ia menghela napas lega saat penerbangannya diumumkan,
& ia segera mengumpulkan barang miliknya & menuju pintu gerbang.

Setelah naik pesawat & duduk di kursinya,
Ia mencari buku yg hampir selesai dibacanya.

Saat ia merogoh tasnya,
ia menahan napas karena kaget.
Ternyata disitu ada kantong kuenya,
"Kok milikku ada di sini,
jadi kue tadi adalah milik siapa?
Milik lelaki itu?"

Ah,terlambat sudah untuk meminta maaf;
ia tersandar & sedih,
"Sesungguhnya akulah yg salah,
tak tau terima kasih & akulah sesungguhnya sang pencuri kue itu, bukan dia !!"

Pesan Moral,
Dalam hidup ini,
kisah pencuri kue spt tadi seringkali terjadi.

Anda sering berprasangka & melihat orang lain dgn kacamata anda sendiri,
& tak jarang anda berprasangka buruk.

Orang lain yg selalu bersalah,
Orang lain yg patut disingkirkan,
Orang lain yg tak tau diri,
Orang lain yg berdosa,
Orang lain yg selalu bikin masalah.

Anda sering mengalami hal diatas,
Anda sering berpikir bahwa anda paling benar sendiri,
Anda paling suci,
Anda paling tinggi,
Anda paling pintar,dst.

Mulai hari ini,
Bisakah anda memulai untuk rendah hati?

Firman TUHAN berkata,
"Keangkuhan merendahkan orang,
Tetapi orang yang rendah hati,
Menerima pujian (Amsal 29:23)."

0 comments:

Post a Comment